Fitnah Mengguncang Babel: Gubernur Hidayat Polisikan Soehadi Hasan ke Polda

Advertisements
Advertisements

DETIKBABEL.COM, PANGKALPINANG — Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Hidayat Arsani, mengambil langkah tegas.

Tak ingin tuduhan korupsi Rp500 miliar terus berkembang liar dan merusak kehormatan dirinya serta marwah jabatan gubernur, Hidayat resmi melaporkan Ketua “Komite Reformasi untuk Belitong Masa Depan”, H. Soehadi Hasan, ke SPKT Polda Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (27/11/2025) sore.

Sekitar pukul 16.00 WIB, Hidayat tiba di markas Polda Babel dengan wajah tegas namun tetap tenang. Laporan tersebut ia ajukan langsung, sebagai bentuk penegasan bahwa tuduhan yang dialamatkan kepadanya tak bisa lagi dianggap remeh. Fitnah tersebut, menurutnya, bukan hanya menyerang pribadi, tetapi juga berpotensi menyesatkan publik dan menggerus kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

*”Ini menyangkut prinsip. Kalau kritik soal kinerja, saya sangat terbuka. Tapi tuduhan seperti ini fitnah luar biasa. Tidak boleh dibiarkan,*” tegas Hidayat usai memasukkan laporan.

Ia menantang pihak yang menuduh untuk membuktikan semua pernyataannya secara terang dan bertanggung jawab.

Hidayat bahkan berani mempertaruhkan posisi yang diembannya.

“Kalau terbukti, saya siap mundur dari jabatan gubernur. Tapi kalau tidak, saya harus mendapatkan keadilan sebagai warga negara,” ujarnya.

Hingga pukul 16.50 WIB, Gubernur Hidayat masih berada di ruang SPKT Polda Babel untuk melengkapi proses pelaporan.

Suasana di area SPKT tampak kondusif, namun sejumlah pejabat dan staf pendamping terlihat mendampingi langkah hukum tersebut.

Sementara itu, hingga berita ini diturunkan, pihak H. Soehadi Hasan maupun lembaga yang ia pimpin masih dalam upaya dimintai konfirmasi terkait laporan tersebut.

Langkah hukum yang diambil Gubernur Hidayat menjadi sinyal kuat bahwa ia tidak akan memberi ruang bagi informasi menyesatkan yang berpotensi mencoreng integritas pemerintah daerah.

Kasus ini menjadi perhatian publik, sekaligus membuka babak baru dalam penanganan hoaks dan fitnah politik di Bangka Belitung. (KBO Babel)